3/01/2014

Selagi ingat Bali

Waaa. Kelewat februari.nyah.resolusi tahun ini-posting sebulan sekali- terlanggar.duh

Yasudah mari kita posting untuk menebus dosa.hahaha

Ceritanya, pertengahan Januari kemarin saya dan 4 orang teman lain dapat jackpot dari bos proyekan: jalan-jalan ke Bali Gratis

Jangan tanya lah gimana senangnya. Yang jelas kami hidup mulek leha-leha puas cuci mata muter-muter di Bali, seminggu, dengan fasilitas: tiket pesawat, mobil rental seminggu include supir dan bensin, tiket-tiket wisata, parkir-parkir, dan yang jelas penginapan, free of charge, tentu saja karena ditanggung pak bos.

Karena perginya bareng anak muda, tempat yang didatengin jadi yang masa kini aja. Pantai pandawa, dreamland, dan sesuatu pantai na na yang masuknya jalan jauh lewat goa-goa, bagus, tapi saya lupa namanya.maap-maap.hahaha.

Selain pantai-pantai, tentu saja masih ada tanjung benoa-karena disitu bisa main flying fish-,uluwatu-karena itu memang keren, nonton kecak berlatar belakang tebing pura dan laut-, nonton barong, makan bebek bengil, dan makan ayam betutu,nyam.


Besakih-kertagosa-kintamani-bedugul masih sih didatengin, karena pada lupa dulu jaman bocah udah kesana belom.hahaha. 

Terakhir, yang akan dibahas di posting setelah ini adalaaah: Bali bird paaark. Tarraaaa! *efek gemerlap :D